09 Januari 2009

PENGEMUKAN SAPI POTONG SISTEM KEREMAN

Keluaran Teknologi dan metoda pengemukan sapi Bahan dan Alat Bahan : Sapi bakalan, hijauan segar, makanan penguat, konsentrat, vitamin, air minum dan obat-obatan Alat : Timbangan, takaran, ember, sabit, cangkul, karung plastik, dll. Pedoman Teknis Penggemukan pada dasarnya adalah memanfaatkan potensi genetik untuk tumbuh dan menyimpan lemak tubuh dalam jangka waktu maksimal 6 bulan. Sistem kereman adalah pemeliharaan di kandang dengan diberi pakan dasar hijauan (rumput dan leguminosa), dan pakan tambahan (konsentrat). Jumlah pakan tambahan minimal 1 1/2 % berat badan dengan kandungan protein 14 - 16 %. a. Sapi bakalan Umur sapi yang akan digemukkan adalah sapi jantan muda atau dewasa, kurus dan sehat. Bobot badan sapi minimal 200 kg, dengan umur kurang antara 1-1,5 tahun b. Pakan tambahan (konsentrat) Untuk mendapatkan pertambahan sapi dengan cepat maka perlu diimbangi dengan penambahan makanan penguat, yang mudah didapat, antara lain dengan batas penggunaan dalam ransum (9/100 gram) dedak padi/katul 60, batang sagu (hati sagu) 6, bungkil kelapa 30, tepung ikan 3, garam dapur 0,5 dan mixed mineral 0,5. c. Perkandangan Kandang ternak harus berjarak 10 - 20 m dari rumah atau sumber air. Ukuran kandang per ekor adalah : lebar 125 cm dan panjang 2 m, lantai kandang usahakan dengan alas semen dan tidak becek/kotor. Tempat makan, minum dan garam harus mudah terjangkau oleh ternak. Kotoran ternak harus dibersihkan setiap hari dan buatkan penampungan kotoran untuk kompos yang terpisah dari kandang.

3 komentar:

Unknown mengatakan...

kalo vitamin untuk sapi ditemanggung ada nggakya

Anonim mengatakan...

untuk sapi pakai cattle mix produk sanbe farma

kalau kesulitan kami siap bantu


moh dahlan 08886873147

Unknown mengatakan...

Sebagian bsar pternk sapi mnggunakan tetes tebu om,,untuk suplemen mkanan. Minat?? Pm 085643634201